-->

Resep Puding|Puding Bolu Gulung Marmer

TABLOID NOVA/ADRIANUS ADRIANTO
Puding Bolu Gulung Marmer
Bahan:
1 bh bolu gulung rasa stroberi

Bahan puding busa:
400 ml susu cair
1 bks agar-agar bubuk warna putih
50 gr gula pasir
3 putih telur
½ sdt garam
50 gr gula pasir

Bahan puding cokelat:
200 gr susu cair
1 sdm cokelat bubuk
60 gr gula pasir
¼ sdt garam
1 sdt agar-agar bubuk warna putih

Cara membuat:
1. Campur semua bahan Puding Cokelat, didihkan. Angkat, sisihkan.
2. Puding Busa: rebus susu cair, agar-agar, dan gula pasir sampai mendidih, angkat, sisihkan.
3. Kocok putih telur sampai kaku, tambahkan gula pasir sedikit demi sedikit sambil terus dikocok, masukkan larutan agar-agar. Kocok sampai rata.
4. Penyelesaian: Potong bolu gulung ukuran 1 cm, taruh pada dasar cetakan berbentuk mangkuk, dari dasar sampai ke pinggir cetakan.
5. Tuang adonan puding busa, beri sedikit adonan puding cokelat bentuk marmer, dengan bantuan sendok garpu. Begitu seterusnya sampai adonan penuh. Bekukan.

Untuk 6 orang

Resep: Yuliarini Adrikas
Penyusun: Nuraini W
Penata Saji: Popy Fitria

Sumber: Tabloid Nova

Popular Posts

Followers